Judul : Psikologi Perpustakaan
Penulis : Wiji Suwarno
Penerbit : CV Sagung Seto Jakarta
Tahun terbit : 2009
Tak sengaja menemukan buku Psikologi Perpustakaan di Perpustakaan Purbalingga beberapa waktu yang lalu. Buku tersebut langsung menarik perhatian saya, karena temanya yang spesifik. Seperti beberapa waktu lalu saat kuliah di Semarang ada buku berjudul Psikologi Islami, langsung saya buru buku-bukunya yang lain.
Bab I Pendahuluan
Bagian ini berisi pengertian dari psikologi, perpustakaan dan psikologi perpustakaan.
Bab II Pengantar Umum Psikologi
Bagian ini berisi sejarah singkat perkembangan psikologi, konsep tiga aliran psikologi tentang manusia (Psikologi Behaviorisme, Psikologi Psikoanalisa, dan Psikologi Humanistik).
Bab III Perpustakaan
Berisi perpustakaan sebagai unit kerja; visi, misi, peran, tugas, dan fungsi; dan struktur organisasi perpustakaan.
Bab IV Persepsi dan Interaksi
Berisi persepsi dan interaksi.
Bab V Jiwa Perpustakaan
Berisi pustakawan, user, bahan pustaka dan gedung (tempat) atau ruangan.
Bab VI Bagaimana Agar Perpustakaan Bisa Survive?
Berisi analysis SWOT (kekuatan, kelemahan, kesempatan, ancaman dan tantangan), dan Coourtesy di Perpustakaan.
Saya sedikit mengutip analisa SWOT
1. Strength (kekuatan)
a. Sumber daya manusia
b. Koleksi bahan pustaka
c. Sarana dan prasarana
d. Pengunjung, anggota dan masyarakat pemakai
e. Lingkungan perpustakaan
f. Mitra kerja
g. Anggaran
2. Weaknesss (kelemahan)
a. Kelemahan internal : 1) Sumber daya perpustakaan; 2) Administrasi; 3) Manajemen
b. Kelemahan eksternal : 1) Adanya jarak atau celah antara perpustakaan dan masyarakat; 2) Adanya keterbatasan akses informasi dan komunikasi; 3) Respon dan perhatian masyarakat relatif rendah; 4) Persepsi yang keliru dan tidak lengkap tentang perpustakaan; 5) Minat masyarakat terhadap perpustakaan relatif rendah; 6) Tingkat kesibukan/waktu masyarakat terbatas
3. Oppurtunity (peluang)
a. Perkembangan informasi dan ilmu pengetahuan
b. Teknologi informasi
c. Perkembangan bidang pendidikan
d. Kebijakan pemerintah di bidang perpustakaan
e. Persaingan perpustakaan dengan bidang-bidang lain
4. Threat (ancaman atau tantangan)
a. Perkembangan pusat-pusat informasi yang lain
b. Acara televisi
c. Status dan kedudukan perpustakaan
e. Citra perpustakaan
Demikian sedikit isi/ulasan dari buku Psikologi Perpustakaan.
Selamat membaca buku Psikologi Perpustakaan. Salam baca buku.
MENGAPA KURIKULUM BERUBAH?
-
Perkembangan zaman memberikan pengalaman yang beragam pada pembelajaran.
Tentu, memberikan pengalaman yang berbeda kepada murid dalam belajar sesuai
deng...
16 jam yang lalu